SORA NI SUMU (2020) - SUBTITLE INDONESIA

 

Kembali lagi bersama Wibusubs dalam garapan film baru tentunya! Yak, kali ini kami akan mempersembahkan film yang sebelumnya sudah kami singgung di fp yakni Sora ni Sumu atau Living in your sky, dibintangi oleh Tabe Mikako, Takanori Iwata, Kishi Yukino.

Tentunya kami mengucapkan terima kasih pada para pengerja subtitle ini, yakni Mbak Afiyah Nabilah yang telah mengucurkan keringatnya demi menyelesaikan film ini.

Film ini menceritakan tentang seorang wanita lajang bernama Naomi, pindah ke apartemen bertingkat tinggi bersama kucingnya atas bantuan paman dan ibunya, setelah ditinggal pergi kedua orang tuanya. Meski ditinggal kedua orang tuanya dalam satu kejadian, Naomi tidak menitikkan air matanya. Kini di apartemen barunya, Naomi pun menjalani kesehariannya dan bertemu orang-orang baru yang mengenalkannya arti kehidupan.

Ya, film ini sangat terasa slice of life-nya. Disajikan dengan alur yang cukup lambat, tapi mengeksplorasi orang-orang di sekitar tokoh utama, beserta keseharian yang mereka alami. Tokoh utama yang cenderung pendiam ini juga nantinya akan berinteraksi dengan orang-orang baru, yang mungkin membuatnya jatuh cinta atau kebingungan. Membiasakan diri di lingkungan baru memang sulit, kalau salah langkah, dan bertemu orang yang salah, kita juga bisa salah pergaulan. Itu juga salah satu pesan yang hendak disampaikan dalam film ini.

Kekuatan dalam film ini adalah komunikasi. Melalui setiap interaksi dialog antara tokoh utama dan orang-orang sekitarnya, tokoh utama menjadi mampu memahami setiap persoalan yang orang di sekitarnya hadapi, dan berusaha membantunya. Hingga pada suatu titik, tokoh utama juga perlu disemangati dan dihibur oleh karena kemalangan yang menimpanya.

Meski pada satu titik, alurnya terasa membingungkan karena tidak terfokus hanya pada satu hal, film ini tetap dapat dinikmati karena memang begitulah kehidupan. Problematika yang ada tidak hanya satu atau dua saja, tidak hanya datang dari diri kita, tetapi orang di sekitar kita. Karena begitulah yang namanya hubungan antarmanusia.

Akting Mbak Mikako sudah sangat piawai memerankan karakter yang cenderung emotionless ini, dipadu dengan akting Takanori Iwata yang seperti "playboy" menjadikan duet mereka sudah pas. Dipadu dengan sinematografi yang juga apik.

Terima kasih banyak sebelumnya juga untuk Mbak Hana tercinta yang ikut mempromosikan film ini.

Oke cukup sekian basa-basinya, selamat menikmati rilisan kami!






















Profil Film


Cast & Credits































Sinopsis:  
Film ini menceritakan tentang seorang wanita lajang bernama Naomi, pindah ke apartemen bertingkat tinggi bersama kucingnya atas bantuan paman dan ibunya, setelah ditinggal pergi kedua orang tuanya. Meski ditinggal kedua orang tuanya dalam satu kejadian, Naomi tidak menitikkan air matanya. Kini di apartemen barunya, Naomi pun menjalani kesehariannya dan bertemu orang-orang baru yang mengenalkannya arti kehidupan.

Penerjemah: Afiyah
Timing:  Amazon
Pemandu Sorak: Dkid, y0r124, Saaya, Fajar Budi, Nunu, Chelsea, Haru, DeRin XoXo, Yogi Deska Pratama, Fateh, Made, Inong, Ahmad Ren, Yuki Ayumu, ZidanPras!, Om Anung, Agnes, Ekha, Rama, Belva, Daniel, dan sebagainya
Sumber Video: Nosoba Tetew
Encode: belvA46

Catatan Penting :
Kalau size kebesaran bagi kalian, bisa Streaming

Link Download Movie + 1080p:
  • Google Drive 1 | Google Drive 2 
  • ________________________________________________________

    CARA DOWNLOAD DI WIBUSUBS: YOUTUBE
    ________________________________________________________
    FANSHARE TERMASUK REUPLOADER WAJIB MENYERTAKAN LINK ASLI PASTED KAMI DALAM DAFTAR LINK DOWNLOAD KALIAN.

    FANSTREAMING DI GRUP / FP FACEBOOK HARAP MENGIKUTI SYARAT YAKNI DIPERBOLEHKAN MENGUNGGAH RILISAN INI DALAM JANGKA WAKTU14 X 24 JAM SETELAH RILISAN INI DIRILIS OLEH WIBUSUBS. DIMOHON UNTUK MENGIKUTI KETENTUAN INI. TERIMA KASIH.

    Ikuti Akun Social Media Wibusubs
    Telegram : https://t.me/Wibusubs

    Bantu Donasi kami : Donasi

    Streaming / Download Movie & Drama Lainnya? ke Moviesubs.org saja


    6 komentar


    EmoticonEmoticon