VIVANT (2023) - 10 TAMAT SUBTITLE INDONESIA

 


Akhirnya, dorama yang menggemparkan ini kelar juga!

Terima kasih banyak buat Mbak Ichigo Hikari, Mz Hametsus, dan Mz Damais yang telah mengerjakan rilisan ini!

Terima kasih juga buat kalian yang sudah menonton ini bersama Wibusubs!

Dan, di episode 10 ini akan menceritakan tentang kelanjutan mengenai fluorit yang sudah diketahui pemerintah Balka. Pemerintah pun mengajukan kerja sama dengan menginginkan sebanyak 25%. Apakah ini kesempatan yang menggiurkan?

Luar biasa. Ini kata yang tepat untuk menggambarkan dorama ini. Dari episode 1 sampai episode 10, selalu berhasil membuat penonton terpukau. Apalagi di episode 10 ini, dari menit 1 sampai menit terakhir, tidak ada henti-hentinya kita disajikan cerita berintensitas tinggi. Apalagi, yang paling menariknya, di episode ini, ada plot twist di dalam plot twist yang dibungkus plot twist juga, supaya plot twistnya tidak ketahuan. Jadi, kalau meleng sebentar saja selama nonton episode terakhir, pasti bakal bingung wkwk. Dan, meskipun ceritanya saja sudah sepadat itu, akhir episode ini pun bisa dibilang memuaskan. Meskipun katanya bakal ada season 2, tapi tidak lantas membuat pihak produser membuat ending yang sangat gantung. Endingnya pas banget. Salut buat sutradara, penulis naskah, dan kru yang terlibat. Untuk para pemerannya udah gak perlu diraguin lagi, mulai dari Sakai Masato, Abe Hiroshi, Ninomiya Kazunari, Yakusho Koji, semua berhasil membuat dorama ini terasa jauh lebih berkelas.

Yang belum nonton dan masih bimbang, sarannya cuma satu. NONTON!

Oke, sekian basa-basinya, selamat menikmati rilisan kami!













          • Drama: Vivant
          • Country: Japan
          • Episodes: 10
          • Aired: Jul 16, 2023 - ?
          • Aired On: Sunday
          • Original Network: TBS
          • Duration: 54 min.
          • Content Rating: Not Yet Rated


























Sinopsis: 
Dorama yang memakan biaya 100 juta yen per episode dan diperankan oleh Sakai Masato, Abe Hiroshi, Nikaido Fumi, Matsuzaka Tori, dan Ninomiya Kazunari ini menceritakan tentang Nogi Yusuke, karyawan Marubishi yang dituduh telah melakukan kesalahan pengiriman uang sebesar 100 juta dolar pada perusahaan di negara Balka. Karena nominalnya sangat besar, Nogi pun dituntut harus mengembalikan uang tersebut. Namun, dia tidak tahu harus ke mana. Dia pun menghubungi temannya yang bekerja di Amerika. Temannya pun memberi tahu lokasi orang yang dicari Nogi. Saat menghampiri dan bertemu dengan orang tersebut, ternyata Nogi terlibat dengan masalah besar ter0risme! Apa yang sebenarnya terjadi?

Para mimint yang berperan
Penerjemah: Ichigo Hikari
Penyelaras: AdigunaLX
Pengolah Video: Damais
Pengatur Lirik: Afiyah
Pemandu Sorak: Dkid, y0r124, Saaya, Fajar Budi, Nunu, Chelsea, Haru, DeRin XoXo, Yogi Deska Pratama, Fateh, Ade, Hendrik, BlackErika, Lizzz, Made, Inong, Ahmad Ren, Yuki Ayumu, ZidanPras!, Om Anung, Agnes, Eka
Sumber Video: TVER

FANSHARE TERMASUK REUPLOADER WAJIB MENYERTAKAN LINK ASLI PASTED KAMI DALAM DAFTAR LINK DOWNLOAD KALIAN.

UNTUK SEMENTARA INI FANSTREAMING DI FACEBOOK, YOUTUBE MAUPUN TELEGRAM TIDAK BOLEH MENUNGGAH ULANG RILISAN KAMI KARENA KAMI MENDAPATI ADA BEBERAPA KOMUNITAS YANG TETAP NGEYEL TIDAK MENGIKUTI KETENTUAN TERBARU KAMI. TERIMA KASIH ATAS PERHATIANNYA

Catatan Penting :
Kalau size kebesaran bagi kalian, bisa Streaming


Ikuti Akun Social Media Wibusubs
Telegram : https://t.me/Wibusubs2

Bantu Donasi kami : Donasi

1 komentar

  1. Akhirnya baru sempat saya selesai nonton drama terheboh tahun ini.

    Eps. 10 ini benar-benar intens, bahkan di sisa 10 menit terakhir pun masih sempat dibikin plot twist dan untungnya cukup make sense, ga terkesan maksa karena sebenarnya udah ada clue-nya di beberapa eps. lalu.

    Di scene terakhir pun nampak ada kesengajaan dibikin bakal ada sekuel season 2, dan scene itu pun ga dibuat secara tiba-tiba. Karena sejak eps. 1 atau 2 si Nogi juga beberapa kali terlihat menaruh mochi (or something else?) di tempat itu, tp hingga eps. terakhir pun ga pernah dijelaskan apa maksudnya.

    Beneran puas nonton drama ini.
    Kualitas drama-drama besutan director Katsuo Fukuzawa emang udah ga perlu diragukan lagi dah. Top abis!!

    Story drama-drama beliau sangat impactful: menggugah emosi, relevan dengan kehidupan nyata, banyak nilai yg bisa dipelajari, dan mampu mengubah mindset para penonton.

    Weakness drama beliau cuma di eps-eps akhir yg konklusinya nampak dipercepat, but overall they're all impressive.

    Terima kasih pada admin dan tim sub yg udah meluangkan waktu dan kerja keras mentranslate drama dgn tema dan bahasa yg njlimet.

    BalasHapus


EmoticonEmoticon